Sunday, 5 March 2017

Cita-Cita Sederhana

Diposkan oleh corat coret di 20:29:00

Hidup akan hidup jika masih bertujuan
Jika hidup sudah hilang haluan
Maka sederhanakan dengan kembali pada
tujuan hakiki manusia diciptakan

           Cita-cita, seingat saya dulu saya ingin menjadi power rangers. Power rangers pink. Aaahh namanya juga anak-anak, ngusap ingus saja belum bisa hahahaha. Bertambah besar bertambah mengerti bahwa yang namanya power rangers itu hanya fiktif belaka. Maka bergantilah cita-cita, ingin menjadi penyiar radio. Kian hari kian buram saja cita-cita seiring berjalannya waktu dan seiring garis-garis takdir yang menggurat. Baiklah sampai saat saya menulis ini, saya sudah berkompromi dengan nasib. Bahwa yang saya punya sekarang dengan peralatan skill yang saya sandang dan pemahaman pikiran yang mendalam maka saya bercita-cita menjadi diri saya sendiri. Saya adalah seorang perempuan dimana pada hakikatnya wanita diciptakan untuk menemani lelaki yang menjadi suami nantinya. Maka saya bercita-cita menjadi teman yang baik bagi suami nanti. Jangan meremehkan cita-cita sederhana nan mulia ini. Ini tugas yang berat yang diemban seorang hawa sedari ia diciptakan. Sebagai teman hidup bagi suami, wanita harus lebih cerdas dan bijaksana dan ekstra sabar level maksimal daripada suami itu sendiri.
           Cita-cita saya yang terlalu biasa dan amat biasa dan berkesan nggak berkelas ini membuat saya dari sekarang belajar meraihnya. Mulai dari banyak membaca buku, buku apa saja saya baca. Buku adalah gudang ilmu dari sana segala macam ilmu bisa ditimba. Saya harus memiliki banyak pengetahuan karena sebagai teman suami, nantinya saya adalah guru privat bagi anak-anak saya. Yang mana sumber ilmu terdekat bagi anak adalah ibunya. Wawasan yang saya dapat bisa nantinya saya pakai sebagai bahan sharing dengan anak maupun suami.
           Hal lain lagi adalah saya belajar memasak, yaaah saya mulai praktek bikin masakan dan kue rumahan. Sebagai teman hidup yang baik, saya juga harus lihai memanjakan perut. Bisa memasak yang nyata-nyata adalah ilmu katon juga harus diimbangi dengan pengetahuan nilai gizi maka peran membaca buku masih tetap diperlukan juga. Ini penting supaya kesehatan suami dan anak terperhatikan.
           Teman hidup yang baik juga harus ahli dalam pekerjaan receh seperti memasang kancing yang lepas dan menjahit celana yang sobek, saya yang asing dengan benang dan jarum harus mulai berkenalan dengan mereka beserta dengan pola tusuk jahitan. Saya sudah memulainya dengan mengikuti tutorial dari youtube dan hasil tanya pada ibu. Dari sini juga pada akhirnya saya bisa DIY bros dari pita dan flanel.
           Teman hidup yang baik harus bisa membuat suami bangga dan nyaman. Salah satunya adalah tetap terlihat cantik & sehat. Maka sedari sekarang saya belajar memilih dan memilah makanan. Kurang-kurangin junk food dan minuman makanan manis serta lebih memilih sayur, buah serta protein dan mengurangi karbohidrat. Ditambah rajin work.
           Cita-cita saya sangatlah sederhana namun untuk mencapainya sungguh harus benar-benar belajar. Itu barulah yang dasar yang lain-lain belum sempat belajar lagi masang tabung LPG, belajar bercocok tanam sederhana seperti nanam cabe, seledri, empon-empon (kunyit, jahe, kencur dkk), dan belajar ekstra sabar dan anti mengeluh..................

#KF3DAYS #WritingChallenge
#Day3
@kampusfiksi
@ikaVihara

0 komentar:

Post a Comment

 

Corat Coret Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review